Keliling Jepang dalam 10 hari – Hari Kesepuluh ( Back to Jakarta)

Akhirnya habis juga jatah 10 hari kita untuk sebentar keluar dari rutinitas sehari-hari, sungguh pengalaman yang tak terlupakan seumur hidup, alhamdulillah. Semoga perjalanan singkat ini bisa mengukir guratan-guratan di memori anak-anak membawa perubahan kearah positif bagi mereka. Lebih menghargai waktu, menghargai alam, bersyukur kepada Allah SWT, mengerti betapa uniknya manusia ciptaan Allah SWT dengan beragam pemikiran yang dapat menghasilkan budaya dan terkadang budaya ini tidak selaras dengan perintah penciptanya.

Keseruan ini memang lebih terasa apabila dijalani sendiri daripada hanya sekedar membaca tulisan. A jouney must be start with a single step.

Akhirnya kita pulang menggunakan maskapai burung biru plat merah dari haneda, perjalanan 7.5 jam alhamdulillah lancar langsung mendarat di Sukarno Hatta Jakarta.

2 thoughts on “Keliling Jepang dalam 10 hari – Hari Kesepuluh ( Back to Jakarta)

  1. Bismillaah,
    Izin, Mbak, sy bapak 2 orang anak (5&4 thn), amaze jg baca tulisannya. Gambarannya bagus meski singkat terutama dgn kondisi sy yg juga punya 2 anak dan kebetulan belum berani main ke luar lebih jauh. Mohon maaf kalau kurang berkenan, terkait biaya yg dikeluarkan, total berapa ya, Mbak? Dari awal berangkat sampai kembali mendarat. Semoga tulisannya berkah dan membawa keberkahan.
    Wassalamu’alaikum.

  2. terima kasih sudah mengunjungi blog kami, buat pembaca lainnya fast respon pertanyaan bisa langsung email : moniqaa2000@gmail.com

    Untuk total biaya ke jepang memang tidak murah, terutama transportasi selama 10 hari kita habis sampai 10 jt untuk keliling negara Jepang. Hotel bisa buking dari airbnb, booking.com atau agoda di compare saja yang menawarkan harga terbaik, tiap season berbeda, kmrn kita di osaka dapat per malam 1.2 jt tapi bagusnya uda ada laundry (bayar juga laundrynya tapi murah). Untuk total dengan pesawat, hotel, makan (tapi bukan makan kuliner ya..makan buat hidup saja..hehehe), serta oleh2 sekitar 65 jt. Kalo tidak bawa anak pake pesawat low cost mungkin bisa lebih hemat lagi…kemarin kita gag pede kalo gag pake garuda dengan bawa anak yang super aktif….hehehe. Demikian semoga membantu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *